a

Wednesday, 24 February 2016

Mengembalikan icon indikator power / charger yang hilang

Cara mengembalikan icon indikator power / charger yang hilang .
Langsung aja ini caranya  :

  1. Click Start.
    In the Start Search field, type regedit.exe and then press Enter.
    If you are prompted for an administrator password or for confirmation, type the password, or click Allow.
  2. Locate and then click the following registry subkey:
    HKEY_CURRENT_USER\Software\Classes\Local Settings\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\TrayNotify
  3. In the Details pane, click the IconStreams registry entry.
  4. On the Edit menu, click Delete, and then click Yes.
  5. In the Details pane, click the PastIconsStream registry entry.
  6. On the Edit menu, click Delete, and then click Yes.
  7. Exit Registry Editor.
  8. Restart the Explorer.exe process. To do these, follow these steps:
    1. Press CTRL+SHIFT+ESC.
    2. On the Processes tab in Task Manager, click the explorer.exe process, and then click End Process two times.
    3. On the File menu, click New Tasks (Run), type explorer, and then click OK.
    4. Exit Task Manager.
  9. Once Explorer.exe has restarted, right click on the clock and choose "Customize Notification Icons".
  10. Ensure that Power is set to "Show icon and notifications".
  11. Click on "Turn system icons on or off"
  12. Ensure that Power is set to "On".
  13. Click on OK and close the Control Panel.
Read More >>

Monday, 1 February 2016

Urutan Tingkatan Versi Nama Android

Urutan Tingkatan Versi Nama Android - Kalian mungkin sudah akrab dengan nama-nama makanan yang disebutkan dalam versi Android karena memang nama-nama tersebut merupakan kode untuk tiap-tiap versinya. Pemberian nama ini pun gak sembarangan karena sebenarnya memiliki urutan berdasarkan alphabet, dimulai dari huruf C hingga seterusnya. Sehingga perbedaan dari masing-masing versi ini tentu saja cukup signifikan yang mana tiap-tiap versi baru akan memiliki update untuk menutup bug pada versi sebelumnya, atau membawa beberapa fitur baru.

Tapi yang jadi pertanyaan adalah kenapa Google memberikan nama-nama makanan pada tiap versi tersebut? Sebenarnya bukan sembarang makanan sih ya, tapi lebih ke makanan yang sifatnya manis. Mimin lupa pernah baca dimana, tapi kalo gak salah inget, pemberian nama kudapan (snack) atau makanan manis untuk tiap versi Android itu sebenarnya punya alasan sederhana, yakni mereka ingin sistem operasinya tersebut memiliki kesan "manis" seperti nama yang diberikannya pada tiap versi. Selain itu pemberian nama tersebut juga agar lebih mudah di ingat.

Nah buat kamu yang penasaran soal urutan atau tingkatan versi nama dari OS Android, berikut mimin akan berikan daftarnya :

Android v1.0 Alpha

Sebenarnya sebelum mereka memberikan nama-nama kudapan sebagai nama untuk versi OS nya, Android sempat memiliki 2 versi awal dengan nama Android Alpha dan Beta. Di versi awal ini belum ada perangkat dengan sistem operasi Android yang dijual secara komersil.

Android v1.1 Beta

Versi ini dirilis pada tanggal 5 November 2007 yang merupakan versi lanjutan dari Android Alpha. Kemudian lahirlah telepon seluler pertama dengan sistem operasi Android yang dijual secara komersil yakni HTC Dream.

Smartphone android pertama
Android v1.5 Cupcake

Android cupcake
Ini merupakan versi pertama yang menggunakan nama makanan manis sebagai kode nama untuk tiap versi Android yang kemudian tradisi untuk menamai versi Android dengan nama makanan manis masih diteruskan hingga saat ini. Android Cupcake dirilis pada tanggal 30 April 2009

Android v1.6 Donut

Android donut
Dirilis tidak sampai setahun setelah perilisan Android Cupcake, yakni pada tanggal 15 September 2009. Versi ini dihadirkan untuk menutupi bug pada versi sebelumnya, sekaligus untuk penambahan beberapa fitur seperti misalnya dukungan untuk perangkat dengan ukuran layar yang lebih besar.

Android v2.0 - 2.1 Eclair

Android eclair
Sistem operasi ini juga dirilis tidak sampai setahun setelah perilisan dua versi sebelumnya yakni pada tanggal 26 Oktober 2009. Mereka masih berfokus untuk menutupi bug yang ada dan juga menambahkan beberapa fitur seperti Bluetooth, flash pada kamera, fitur digital zoom pada kamera, multi-touch, live wallpaper, dan lainnya. Hadirnya perangkat seri Nexus dari Google yang pertama kali muncul yakni HTC Nexus One juga menggunakan versi OS Android Eclair.


Android v2.2 Frozen Yoghurt (Froyo)

Android froyo
Dirilis pada tanggal 20 Mei 2010. Perangkat dengan OS Android semakin banyak dan kehadirannya mulai dilirik oleh pasar meski masih jauh dibawah kepopuleran OS lain seperti Symbian dan Windows Mobile.

Android v2.3 Gingerbread

Android gingerbread
Dirilis pada tanggal 6 Desember 2010 bersamaan dengan dihadirkannya Nexus S yang merupakan perangkat smartphone seri Nexus yang diproduksi oleh Samsung. Versi OS ini juga mengawali kesuksesan Android di jagad smartphone meski masih kalah populer dengan BlackBerry OS. Beberapa vendor mulai serius untuk menggarap perangkat dengan OS Android.

Pada saat itu, Samsung dengan Galaxy series nya berperan besar dalam kesuksesan Android. Promosi yang luar biasa gencarnya membuat orang awam mulai mengenal sistem operasi Android. Bahkan saat itu sebagian besar orang beranggapan bahwa OS Android adalah milik Samsung karena kuatnya branding yang dilakukan oleh Samsung. Ini juga menjadi awal mula kedigdayaan Samsung di jagad smartphone.

Android v3.0 - 3.2 Honeycomb

Android honeycomb
Versi ini dirilis pada tanggal 10 Mei 2011 dan dirancang khusus untuk perangkat tablet, yang kala itu mulai populer di pasaran salah satunya berkat promosi Samsung dan juga kepopuleran Apple iPad.

Android v4.0 Ice Cream Sandwich

Android ice cream sandwich
Dirilis pada 16 Desember 2011. Bisa dibilang merupakan Android Honeycomb yang disempurnakan, dan dioptimalkan untuk penggunaan baik smartphone maupun tablet. Perubahan yang paling terlihat dari versi ini dibanding dengan versi sebelumnya adalah dari segi User interface yang nampak lebih bersih dan elegan. Versi ini juga lebih dioptimalkan untuk urusan multitasking.


Bersamaan dengan diperkenalkannya Android ICS, Google juga memperkenalkan perangkat Galaxy Nexus yang merupakan seri smartphone Nexus yang diproduksi oleh Samsung. Setelah versi ini, Google kemudian secara rutin memperkenalkan perangkat seri Nexus pada tiap kali mereka memperkenalkan versi Android terbaru.

Android v4.1 - 4.3 Jelly Bean

Android jelly bean
Dirilis pada 9 Juli 2012. Bersamaan dengan diperkenalkannya versi OS 4.1 pada 27 Juni 2012, Google juga memperkenalkan Nexus 7 yang diproduksi oleh ASUS. Nexus 7 (generasi 1) merupakan seri Nexus pertama yang merupakan perangkat tablet. Jelly Bean mengalami 3x update versi yakni 4.1, 4.2 hingga 4.3. Selanjutnya mereka memperkenalkan Android v4.2 bersamaan dengan dihadirkannya Nexus 4, smartphone yang diproduksi oleh LG plus Nexus 10, perangkat tablet yang diproduksi oleh Samsung.

Pada saat versi 4.3 dirilis, Google juga merilis Nexus 7 generasi 2 yang masih diproduksi oleh ASUS yang mana ia memiliki beberapa peningkatan seperti misalnya penambahan kamera belakang serta dukungan untuk konektivitas internet.

Android v4.4 Kitkat

Nama Kitkat diambil dari sebuah produk cemilan wafer berlapis coklat yang dimiliki oleh Nestle. Sebelumnya Android versi "K" ini disebut-sebut sebagai Key Lime Pie, namun atas beberapa pertimbangan akhirnya Google lebih memilih untuk memberi nama Kitkat. Ceritanya, Kitkat adalah salah satu cemilan yang tersedia di dapur kantor yang biasanya juga menemani para programer Google. Hingga seseorang berkata "Hey, kenapa kita tidak menamainya sebagai Kitkat?".

Android kitkat
Sesaat setelah ide itu muncul, Google segera menghubungi pihak Nestle sebagai pemilik merk dagang Kitkat dan mereka menyetujui pemberian nama Kitkat untuk versi Android K. Karyawan Google sendiri tidak mengetahui bahwa Android 4.4 akan diberi nama Kitkat karena yang mereka tau versi Android K adalah Key Lime Pie. Mereka baru mengetahuinya setelah patung maskot Android Kitkat diletakkan di kantor pusat Google.

Versi ini diklaim lebih ramah terhadap perangkat dengan spesifikasi seadanya. Bahkan perangkat dengan RAM 512 MB masih bisa menjalankan OS versi ini dengan mulus. Berbeda dengan Jelly Bean yang minimal harus memiliki RAM diatas 756 MB agar dapat berjalan dengan mulus. Bersamaan dengan dirilisnya Android Kitkat pada tanggal 31 Oktober 2013, Google juga merilis Smartphone Nexus 5 yang diproduksi oleh LG.

Android v5.0 - 5.1 Lollipop

Android lollipop
Dirilis pada tanggal 15 Oktober 2014, versi OS ini mengusung perubahan besar dari segi UI yang nampak lebih flat dengan konsep material design. Versi Android ini sudah mendukung arsitektur 64-bit sehingga sudah memungkinkan untuk penggunaan RAM diatas 3 GB pada hardware perangkat. Penggunaan prosesor 64-bit pun makin banyak diadopsi oleh para vendor, mulai dari penerapan pada perangkat flagship hingga perangkat kelas menengah kebawah.

Bersamaan dengan dirilisnya versi ini, Google juga memperkenalkan perangkat smartphone Nexus 6 yang diproduksi oleh Motorola, yang mana saat itu Motorola juga masih menjadi milik Google. Perangkat smartphone Android pertama yang menggunakan RAM diatas 3 GB adalah ASUS Zenfone 2 yang mengusung kapasitas RAM 4 GB.

Android v6.0 Marshmallow

Android marshmallow
Versi Android ini sudah diperkenalkan beberapa bulan lalu, namun hingga artikel ini ditulis Android Marshmallow belum dirilis secara resmi karena masih dalam tahap pengembangan. Banyak pihak yang meyakini bahwa Google juga akan memperkenalkan 2 perangkat smartphone Nexus sekaligus yang konon akan diproduksi oleh LG dan Huawei.

Nah itulah urut-urutan versi Android yang saat ini tersedia. Intinya, urutannya tersebut sama dengan urutan pada alphabet yang kemudian akan dijadikan karakter pertama untuk pemberian kode namanya (misal C untuk Cupcake, D untuk Donut dan seterusnya). Semoga saja mimin ingat untuk terus melakukan update pada artikel ini ketika versi terbaru lainnya mulai bermunculan. Silahkan jelajahi blog Dunia Gadget 558 ini untuk mendapatkan berbagai informasi menarik lainnya. Semoga bermanfaat :D

Referensi : Wikipedia
Read More >>

Cara Mengganti Font Pada ASUS Zenfone (Tanpa Root)

Cara Mengganti Font Pada ASUS Zenfone (Tanpa Root) - Sejak pertama kali diluncurkan, perangkat smartphone Zenfone dari ASUS sudah banyak sekali mendapatkan pembaruan khususnya pada aplikasi ZenUI yang diusungnya. Selain untuk memperbaiki masalah atau bug yang ada, pembaruan ini juga sering kali membawa perubahan atau fitur-fitur baru pada perangkat yang mana biasanya fitur yang dihadirkan tersebut merupakan permintaan dari sang pengguna.

Belakangan ini pihak ASUS seperti sedang fokus untuk mengembangkan fitur yang memungkinkan penggunanya untuk mengkostumasi tampilan. Ya, sejak beberapa bulan lalu mereka memang telah menyematkan beberapa fitur pada ASUS launcher seperti pilihan untuk merubah animasi scroll, icon packs dan lainnya. Dan kini kita juga sudah bisa untuk mengganti font dengan leluasa. Kabar baiknya adalah kita tidak perlu membuka akses root pada perangkat sehingga kita dapat menggantinya dengan aman tentram dan damai #halah

Nah bagi kamu yang belum tau cara untuk mengganti font pada perangkat ASUS Zenfone mu, disini mimin akan memberikan tutorial singkatnya karena memang fitur ini agak tersembunyi sehingga kita harus pintar-pintar untuk menemukannya. Oke, kita mulai langkah mudahnya:

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah melakukan update pada aplikasi ASUS Launcher dan ASUS ZenUI Services. Kamu bisa melakukannya dengan membuka aplikasi Google PlayStore, lalu pilih My Apps dan cari kedua aplikasi tersebut untuk di update. Jika sudah, silahkan ikuti langkah dibawah ini:

1. Pastinya kamu harus menyalakan layar terlebih dahulu, dan pada home screen silahkan swipe atau geser layar ke arah atas hingga muncul tampilan seperti pada gambar dibawah ini.

Menu kostumasi pada ASUS Zenfone
2. Itu adalah pilihan menu untuk mengkostumasi tampilan perangkatmu. Sekarang kamu harus cepat pulang jangan terlambat sampai dirumah mengklik menu More agar muncul pilihan tambahan seperti pada gambar dibawah ini. Silahkan pilih Font.

Mengganti font pada asus Zenfone
3. Disini akan terdapat beberapa pilihan kostumasi Font mulai dari ukuran (Font size), warna pada label aplikasi (Icon label color) hingga jenis font (Select font). Pilih Select font untuk mengganti jenis font dengan pilihan yang ada.

Memilih menu font yang ada
4. Di menu ini kamu bisa memilih font yang sudah tersedia. Pilih salah satu, sentuh tombol back dan font akan diganti secara otomatis. Atau jika kamu tidak menemukan pilihan font yang kamu inginkan, kamu bisa mengklik tombol Download yang ada di sebelah kanan bawah seperti pada gambar dibawah ini.

ASUS Zenfone 2 ganti font
And that's it! Font pada Zenfone mu sudah terganti, selamat yaa :D Cara ini sudah mimin uji pada perangkat ASUS Zenfone 2, dan kemungkinan juga dapat dilakukan dengan perangkat Zenfone lain atau bahkan mungkin pada perangkat tablet Fonepad. Sayangnya cara ini hanya akan mengubah font di bagian tertentu saja dan tidak akan mengubah font pada seluruh halaman atau aplikasi yang ada. Namun kamu bisa melakukannya dengan menyimak update artikel lanjutan yang sudah mimin buat dibawah ini.

UPDATE...!!!


Setelah mimin coba untuk mencari-cari akhirnya mimin menemukan cara yang efektif untuk mengganti font secara keseluruhan pada perangkat ASUS Zenfone dan tentu saja kamu tidak perlu melakukan root pada perangkatmu. Hanya saja untuk melakukan ini perangkat Zenfone mu harus sudah menggunakan sistem operasi Android versi 5.0 Lollipop dan diatasnya karena mimin belum mengujinya pada perangkat dengan OS dibawah versi tersebut (jika kamu ingin tetap mencobanya, silahkan saja, tapi resiko ditanggung sendiri yaa). Kamu hanya perlu menginstal satu aplikasi mengikuti langkah berikut ini :
NOTE : Khusus untuk Zenfone 5, pastikan perangkatmu sudah menggunakan firmware versi 3.24.40.78 (cek di setting - about - lihat build number). Kalau belum, silahkan lakukan update system. Thanks to mas Setyo.
1. Silahkan install aplikasi XDA Power Fonts, sedot disini. Kamu bisa mendonwload nya secara langsung di perangkatmu atau melalui PC/Laptop lalu memindahkannya ke perangkat.

Aplikasi untuk ganti font ASUS Zenfone
2. Jika sudah selesai, silahkan klik file apk yang sudah terdownload di perangkatmu itu atau jika kamu mendownload menggunakan PC, kamu bisa mencarinya di folder tempat kamu meletakkannya menggunakan aplikasi File manager lalu klik dan install. Jika ternyata ada keterangan "Install Bloked"(Install diblokir) maka kamu perlu memilih tombol Setting terlebih dahulu untuk membuka settingan perangkatmu. Silahkan loncat ke langkah no 5 jika ternyata tidak ada pesan blokir yang mimin sebutkan tadi.

Install blocked
3. Disini kita perlu sedikit mengubah settingan security. Klik tombol yang terdapat di sebelah kananUnknown Source (Sumber tidak dikenal) untuk menyalakannya dan mengijinkan penginstalan aplikasi diluar Google PlayStore.

Nyalakan unknown source
4. Jika sudah, silahkan buka aplikasi File Manager pada ASUS Zenfone mu, lalu cari folder Download dan klik file Power_FlipFonts.apk untuk menginstal nya. Silahkan klik Accept jika terdapat pesan popup.

Menginstall aplikasi pengganti font
5. Jika sudah, sekarang kamu hanya perlu mengaktifkannya saja. Silahkan masuk ke Setting lalu pilihDisplay.

Setting display
6. Setelah itu disana akan muncul beberapa pilihan, silahkan pilih menu Font Style seperti yang ditunjukkan oleh gambar dibawah ini. Akan muncul menu popup yang menampilkan berbagai pilihan font yang bisa kamu pilih. Silahkan pilih salah satunya.

Mengganti font secara keseluruhan Zenfone
Dan selesai! Sekarang font pada perangkat ASUS Zenfone mu sudah berganti dengan yang baru. Dan ketika mimin mencobanya memang cara ini efektif untuk mengganti jenis font secara keseluruhan termasuk di dalam aplikasi.


Nah itulah cara untuk mengganti font secara keseluruhan pada ASUS Zenfone yang sudah diuji pada perangkat Zenfone 2. Silahkan jelajahi blog Dunia Gadget 558 ini untuk menemukan berbagai informasi menarik lainnya. Semoga bermanfaat :D
Credit : XDA Devs & Creator of this APK (Unknown)
Read More >>